Jumat, 15 Juni 2012

Kunjungi Amerika, Fans One Direction Kecewa




Boyband Inggris One Direction harus menghadapi kenyataan bahwa kunjungan mereka ke Amerika Serikat tidak berjalan dengan baik. Pasalnya, fans benar-benar dikecewakan oleh fakta bahwa One Direction menjiplak nama band lain.
Seperti dilansir dari Aceshowbiz, di negara tersebut telah bernaung sebuah grup musik yang ternyata juga bernama One Direction. Alhasil, One Direction Amerika pun melayangkan gugatan hukum atas penjiplakan nama tersebut.


Kunjungan One Direction Inggris ke Amerika sendiri rupanya dinilai tepat bagi One Direction Amerika untuk melayangkan gugatan terkait nama mereka. One Direction Amerika sendiri mengaku telah terbentuk pada tahun 2009, tepatnya setahun sebelum One Direction Inggris terbentuk.
One Direction Amerika mengungkapkan bahwa sebelumnya mereka telah melakukan negoisasi dengan band yang beranggotakan finalis THE X FACTOR season tujuh tersebut. Karena usaha tersebut gagal, maka mereka pun memilih untuk menempuh jalur hukum.
"Kami telah bernegosiasi selama berbulan-bulan untuk menemukan resolusi. Menurut kami, negoisasi ini sama sekali tidak produktif," ungkap pengacara One Direction Amerika, Peter Ross.

Peter juga menyebutkan bahwa boyband bentukan Simon Cowell tersebut sebelumnya juga sudah diperingatkan soal kesamaan nama ini. Namun alih-alih mengganti nama, mereka
malah terus maju dan melakukan tur.

Kesamaan nama ini jelas merupakan satu masalah besar, karena terkait dengan goodwill dan brand name. Jika salah satu menghasilkan karya musik, maka publik akan dibuat bingung tentang siapa yang mempopulerkan karya tersebut.

Nama One Direction Inggris sendiri telah melesat sejak mereka merilis album UP ALL NIGHT. Dalam sekejap, grup yang beranggotakanNiall Horan, Zayn Malik, Liam Payne Stykes dan Louis Tomlinson langsung menjadi idola.

Namun terlepas dari prestasi tersebut, tentu tak ada artinya jika fans justru merasa dikecewakan. Apakah fakta tentang penjiplakan nama ini akan mempengaruhi karir One Direction Inggris ? 
Kita lihat saja nanti :)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar